LAMPUNG TENGAH - Batu meteor jatuh menimpa rumah warga di Kampung Mojopahit, Kecamatan Gunungsugih, Lampung Tengah. Penemuan batu dari luar angkasa seberat 3 ons itu langsung membuat heboh warga.
Batu tersebut ditemukan Satinem di dalam kamar putranya. Saat ditemukan, kasur dan seprai bolong dan gosong. Sementara atap genting rumah pecah.
Istri dari Soleh ini menuturkan, dirinya juga mendengar suara gemuruh pada Kamis 28 Januari 2021, sekitar pukul 22.00 WIB. Saat itu dia sedang sendirian di rumah karena suaminya kerja keluar rumah.