Api Masih Terus Berkobar dalam Kebakaran Kilang Minyak Balongan

Toiskandar, Jurnalis
Senin 29 Maret 2021 20:55 WIB
kebakaran kilang minyak Balongan (Foto: tangkapan layar)
Share :

JAWA BARAT - Kebakaran hebat masih melanda empat tangki di kilang minyak Balongan, Indramayu, Jawa Barat, pada Senin (29/3/2021) malam.

Api hingga kepulan asap pekat masih tampak membara di lokasi kebarakan. Sementara itu, para warga sekitar masih mengungsi di Gor Bumi Patra.

Petugas kepolisian pun tampak memperketat akses keluar masuk menuju ke kilang minyak Balongan, Indramayu itu.

Baca juga: Kilang Balongan Kebakaran, Begini Skema Stok Avtur di 3 Bandara

Kondisi api pada kebakaran tampak lebih mengecil ketimbang saat kebakaran pada Minggu 19 Maret 2021 malam. Saat itu warga berhamburan keluar rumah karena ledakan terdengar keras.

Baca juga: Kebakaran Kilang Minyak Balongan Diduga Akibat Kebocoran Tangki

Petugas gabungan dari pemadam kebakaran (Damkar) masih terus berjibaku untuk memadam api. Puluhan unit Damkar masih terus beroperasi guna menjinakkan si jago merah.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya