Curi Senjata untuk Dijual kepada TPN-OPM, Anggota TNI Serda Kristian Asaribab Ditangkap

Tim Okezone, Jurnalis
Selasa 30 Maret 2021 10:24 WIB
Serda Kristian Asaribab ditangkap tim intel TNI karena mencuri senjara yang akan dijual kepada OPM.(Foto:TNI)
Share :

Setelah dilakukan penyelidikan mendalam, terungkap bahwa satu senjata yang hilang dicuri oleh Serda Kristian Asaribab.

Pada pukul 18.30 WIT, Serka Sudirman bersama timnya melaksanakan brifing dikantor Staf-1/Intel untuk melakukan penangkapan terhadap Serda Kristian Asaribab.

Serka Sudirman bersama timnya berangkat ke Kompi Bantuan untuk melakukan penangkapan terhadap Serda Kristian Asaribab.

Pukul 19.00 WIT, Serka Sudirman bersama timnya tiba di Koperasi Kompi bantuan kemudian berpura-pura bermain bilyar setelah beberapa menit langsung masuk kebarak bujangan Kompi bantuan untuk melakukan penangkapan terhadap Serda Kristian Asaribab.

Selanjutnya langsung memborgol Serda Kristian Asaribab, pada saat itu sedang baring di kasurnya di dalam barak bujangan Kompi Bantuan. Serka Sudirman beserta Timnya membawa Serda Kristian Asaribab ke kantor Staf 1/Intel Yonif Raider untuk dilakukan pemeriksaan.

(Sazili Mustofa)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya