Terminal Bus Tanjung Priok Mulai Gunakan GeNose

Antara, Jurnalis
Kamis 01 April 2021 16:29 WIB
Tes GeNose (foto: Dok Antara)
Share :

Pengadaan GeNose di Terminal Bus Tanjung Priok itu, menurut Harlem, sebagai upaya pemerintah menjamin keadaan warga tetap sehat di dalam bus saat melakukan perjalanan, maupun ketika pulang lagi ke Jakarta.

"Artinya (GeNose) ini banyak penumpang yang memang belum dapat hasil Swab, tapi mereka harus melakukan perjalanan. Sehingga terminal melakukan antisipasi itu," kata Kasudinhub Jakarta Utara tersebut.

Pengetesan menggunakan GeNose hanya memakan waktu tiga menit untuk mengetahui hasilnya. Adapun akurasi hasil pengetesan menurut informasi yang beredar sebesar 98%.

"Hasil bisa ditunggu, dan tidak mengganggu perjalanan. Karena sambil menunggu penumpang lain yang satu jurusan. Nanti itu dua hari masa berlakunya. Untuk Jawa kan tidak sampai berhari hari (perjalanan), makanya itu bisa digunakan sampai ke daerah masing-masing," pungkasnya.

(Awaludin)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya