Oposisi Pertanyakan Pemerintah Malaysia Cabut Peraturan Darurat Covid-19 saat Kasus Melonjak

Susi Susanti, Jurnalis
Rabu 28 Juli 2021 12:45 WIB
Oposisi pertanyakan langkah pemerintah Malaysia cabut peraturan darurat Covid-19 di tengah kasus yang terus melonjak (Foto: Reuters)
Share :

Tata cara darurat ini termasuk mengizinkan orang untuk didenda karena melanggar pembatasan pergerakan.

Seperti banyak negara lain di kawasan itu, negara Asia Tenggara itu telah terpukul keras oleh jenis virus Delta yang sangat menular. Ini adalah gelombang pandemi terburuknya.

Malaysia sekarang mencatat lebih dari 14.000 kasus per hari, dengan rekor 207 kematian tercatat pada Selasa (27/7).

Rumah sakit telah menolak pasien, bahkan mereka yang mendapatkan tempat tidur tidak dijamin.

Pada Senin (26/7), ratusan dokter junior keluar dari rumah sakit dan fasilitas medis di seluruh negeri, mengatakan mereka layak mendapatkan pekerjaan tetap dan kondisi yang lebih baik.

Pengurus dan pekerja pemakaman juga mengatakan kepada wartawan setempat bahwa mereka kewalahan dengan permintaan untuk menguburkan korban Covid-19, banyak di antaranya telah meninggal di rumah.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya