Awan panas kembali terjadi selang tiga menit lagi. Kali ini, awan berwarna coklat pekat ini tercatat di seismogram dengan amplitudo 60 mm dan durasi 135 detik. " Cuaca masih berkabut dan estimasi jarak luncur 1.800 meter ke arah barat daya," ulasnya.
Baca Juga: Gunung Merapi Muntahkan Awan Panas hingga 3 Kilometer
Kemudian, awan panas kembali dimuntahkan gunung dengan ketinggian 2968 di atas permukaan laut ini. Kali ini awan panas dengan jarak luncur semakin jauh. " Awan panas yang terjadi pada pukul 20.00 WIB ini tercatat di seismogram dengan amplitudo 60 mm dan durasi 150 detik. Cuaca berkabut, estimasi jarak luncur 2.500 meter ke arah barat daya," lanjut Hanik.
Dari laporan BPPTKG sejak pukul 00.00WIB hingga pukul 22.00 WIB, tercatat Merapi mengeluarkan 9 kali awan panas. Namun demikian belum ada perubahan status Merapi, masih tetap siaga atau level III.
(Arief Setyadi )