Akhir Pekan, Ribuan Orang Kunjungi TMII

Muhammad Refi Sandi, Jurnalis
Minggu 19 September 2021 17:44 WIB
Taman Mini Indonesia Indah. (Foto : MNC Portal)
Share :

JAKARTA - Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur, diserbu ribuan pengunjung pada akhir pekan ini.

Kepala Humas TMII, Adi Widodo membenarkan hal itu. "Per jam 12 tadi data pengunjung kita 4.239. Mungkin sore ini bisa sampai sekitar 5.000-lah," kata Adi kepada MNC Portal di TMII, Minggu (19/9/2021).

Adi menjelaskan, kawasan TMII memiliki kapasitas 60.000 pengunjung. Namun, di masa PPKM level 3 hanya 25 persen yang diperkenankan memasuki TMII.

"Untuk kapasitas yang diizinkan di TMII 25% dari kapasitas normal 60.000 berarti kita diizinkan 15.000," ucapnya.

Adi mengklaim di masa penerapan ganjil-genap kawasan wisata TMII tidak terjadi kepadatan lalu lintas baik di pintu masuk I maupun di dalam kawasan TMII.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya