Paus Benediktus XVI Wafat, 40.000 Orang Antre Berikan Penghormatan Terakhir di Vatikan

Susi Susanti, Jurnalis
Selasa 03 Januari 2023 08:52 WIB
Ribuan orang antre memberikan penghormatan terakhir untuk Paus Benediktus XVI di Vatikan (Foto: BBC)
Share :

VATIKAN - Ribuan orang telah memberikan penghormatan terakhir kepada mantan Paus Benediktus XVI saat jenazahnya terbaring di Vatikan.

Benediktus diketahui meninggal pada Malam Tahun Baru pada usia 95 tahun, hampir satu dekade setelah dia mengundurkan diri karena kesehatan yang buruk.

Paus Fransiskus akan memimpin pemakaman pada Kamis (5/1/2023). Ini menjadi pertama kalinya seorang Paus dimakamkan oleh penggantinya.

 BACA JUGA: Jemaat Berdatangan Beri Penghormatan Terakhir pada Paus Benediktus XVI di Basilika Santo Petrus

Saat fajar menyingsing di Vatikan, antrean sudah terbentuk di tepi Lapangan Santo Petrus.

BACA JUGA: Paus Benediktus XVI Meninggal, Paus Fransiskus dan Para Pemimpin Dunia Beri Penghormatan Terakhir

Dikutip BBC, polisi Vatikan mengatakan sekitar 40.000 orang melewati jenazah Benediktus dalam lima jam pertama, di mana sepasang Garda Swiss - pengawal tradisional kepausan - berjaga-jaga.

Di paling depan adalah Pastor Alfredo Elnar, 30, dari Filipina. Dia berkata bahwa dia telah mempelajari dan mengagumi tulisan-tulisan teologis dari mantan paus itu, dan berbicara tentang kehampaan sejak kematiannya.

Sedikit lebih jauh ke belakang, Suster Marianna Patricevic, seorang biarawati dari Kroasia. Dia mengatakan betapa bersyukurnya dia atas semua yang telah dilakukan mendiang paus. Dia mengaku bahwa tidak ada mata pelajaran yang dia pelajari di universitas di mana mereka tidak membahas pandangannya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya