Usai Deklarasi Capres PDI Perjuangan, Jokowi dan Ganjar Satu Pesawat Terbang ke Solo

Raka Dwi Novianto, Jurnalis
Jum'at 21 April 2023 21:50 WIB
Presiden Jokowi dan Ganjar Pranowo (Agus Suparto/Fotografer Presiden Jokowi)
Share :

JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo pulang ke Solo bersama. Keduanya terbang ke Solo menggunakan Pesawat Kepresidenan RI 1.

Dari foto yang beredar, Ganjar terlihat duduk menghadap Jokowi dengan senyum sumringah. Jokowi mengenakan kemeja merah hitam bercorak, sementara Ganjar menggunakan kemeja putih berpeci hitam.

Momen satu pesawat tersebut pun diunggah ke media sosial oleh Sekretaris Kabinet (Seskab) RI Pramono Anung Wibowo melalui akun Instagramnya.

"Nganter Bapak Presiden @jokowi dan Pak Gub @ganjar_pranowo, pulang kampung ke Solo," kata Pranowo dikutip dari akun Instagramnya, Jumat (21/4/2023).

 BACA JUGA:

Sebelumnya, Jokowi dan Ganjar satu mobil usai menghadiri acara di Istana Batutulis Bogor. Acara itu digelar untuk mengumumkan nama Ganjar Pranowo sebagai calon presiden dari PDI Perjuangan.

Jokowi pun menilai Ganjar sosok pemimpin yang dekat dengan rakyat dan ideologis.

"Pak Ganjar ini adalah pemimpin yang dekat dengan rakyat selalu turun kebawah dan sangat ideologis," kata Jokowi di Batutulis.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya