Ini Ciri-Ciri Kerangka Manusia yang Bikin Heboh Warga Garut

Fani Ferdiansyah, Jurnalis
Selasa 09 Mei 2023 19:28 WIB
Polisi beberkan ciri-ciri kerangka manusia di Garut (Foto : Istimewa)
Share :

GARUT - Ciri-ciri kerangka manusia yang menggegerkan warga Kecamatan Talegong, Kabupaten Garut, beberapa waktu lalu dibeberkan polisi. Kasat Reskrim Polres Garut AKP Deni Nurcahyadi menjelaskan, berdasarkan penyelidikan kerangka tersebut berjenis kelamin laki-laki.

"Berdasarkan hasil penyelidikan sementara, jenis kelaminnya diketahui laki-laki, dengan umur 25-35 tahun," kata AKP Deni Nurcahyadi, Selasa (9/5/2023).

Kerangka tersebut, sambungnya, memiliki rambut dengan panjang rata-rata sekitar 16 cm. Selain itu, lanjutnya, struktur gigi dari kerangka tersebut tidak rapi.

"Gigi atas sebelah kanan bertumpuk, kemudian gigi bawah sebelah kiri juga bertumpuk, atau tidak rapi," ujarnya.

Petugas juga menemukan pakaian yaitu kaus warna hitam dengan tulisan MrDee.Co, baju lengan panjang warna abu-abu bertuliskan N/O, dan celana pendek abu-abu merk Liquid. Tinggi badan jenazah kurang lebih sekitar 170 cm.

"Masih didalami," ucapnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya