5 Fakta Juragan Penggilingan Padi Beli Motor Pakai Uang Recehan, Dibantu 6 Orang untuk Hitung Uang

Susi Susanti, Jurnalis
Kamis 11 Mei 2023 07:01 WIB
Kisah juragan penggilingan padi membeli motor dengan uang receh (Foto: Avirista)
Share :

MALANG – Seorang juragan penggilingan padi di Malang, Jawa Timur (Jatim) disebut-sebut membeli sepeda motor dengan sejumlah uang receh. Kisah ini langsung viral di media sosial (medsos).

Berikut 5 fakta kejadian unik tersebut:

1. Diunggah di medsos

Momen pembeli yang membeli sepeda motor itu terjadi pada Selasa (9/5/2023) dan diunggah pada akun Twitter @ArnandoFernando. Pada unggahannya terlihat seorang perempuan yang membeli sepeda motor dengan uang koin pecahan Rp500 dan Rp 1.000. peristiwa ini terjadi di Jalan Raya Wendit Barat, Desa Mangliawan, Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang.

2. Dealer motor sempat tak percaya

Salah satu pegawai bernama Ardia Rahmananda di dealer Honda Ahass Kartikasari Putra Wendit, membenarkan informasi itu. Dia mengatakan awalnya ada seseorang yang bertanya apakah bisa membeli motor dengan uang receh.

Selanjutnya tak berselang lama, perempuan yang diketahui bernama Sunaiyah warga Bunut Wetan, Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang pemilik usaha penggilingan padi, kembali dengan diantar oleh cucunya. Pegawai di dealer itu sempat tak percaya dan sedikit takjub dengan uang recehan yang dibawa pembeli itu.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya