Sebelumnya pada Kamis (11/5/2023), Menteri Keuangan Janet Yellen mengklaim default akan menjadi "malapetaka", menunjukkan bahwa langkah tersebut dapat "menimbulkan pertanyaan tentang kemampuan kita untuk mempertahankan kepentingan keamanan nasional kita."
Direktur Intelijen Nasional Avril Haines juga mengatakan kepada Kongres pekan lalu bahwa China dan Rusia akan memanfaatkan gagal bayar utang, dengan mengatakan mereka dapat menggunakan peristiwa itu untuk menggambarkan "kekacauan di Amerika Serikat."
Sama seperti Pentagon, Presiden Joe Biden sendiri juga telah menyatakan bahwa default hanyalah "bukan pilihan", karena dapat memicu resesi dan merusak reputasi internasional AS "secara ekstrim".
Sementara sedikit kemajuan dibuat dalam negosiasi dengan Ketua DPR Kevin McCarthy pada Selasa (9/5/2023), Biden akan bertemu dengan pemimpin Republik lagi minggu depan untuk pembicaraan lebih lanjut tentang perpanjangan plafon utang.
(Susi Susanti)