Ribuan Warga Bandung Ikuti Mudik Gratis Bareng Sasa

Arif Budianto, Jurnalis
Jum'at 19 Mei 2023 12:42 WIB
Ribuan warga Bandung mengikuti mudik gratis bareng Sasa (Foto: Dok Sasa)
Share :

"Selamat mudik, selamat sampai tujuan dengan selamat dan kembali lagi ke Jawa Barat," kata Emil.

Menurut Emil, Pemerintah Provinsi Jawa Barat mendukung sepenuhnya program mudik garis ini. Karena dapat mengurangi beban masyarakat dan meminimalisir terjadinya kecelakaan. Mereka lebih aman menggunakan bus.

Head of Marketing PT. Sasa Inti Ranie Wulandari mengaku, program mudik gratis ini ditujukan untuk mitra distributor yang telah menjadi keluarga besar PT Sasa Inti. Di mana, program ini adalah apresiasi setelah sebelumnya Lebaran dirayakan dalam situasi pandemi selama tiga tahun berturut. Kini masyarakat dapat berkumpul dan bersilaturahmi merayakan Hari Raya Idulfitri bersama keluarga di kampung halaman.

“Saya berpesan selama perjalanan tetaplah menjaga kesehatan. Konsumsi makanan serta minuman yang bersih dan sehat. Setelah tiba di kampung halaman, masak dan nikmati makanan dari bahan yang sehat seperti produk Sasa MSG, Sasa Tepung Bumbu hingga Sasa Santan, sehingga silaturahmi tetap berlangsung hikmat dan sehat bersama keluarga,” tuturnya.

Mudik Sehat bareng Sasa merupakan salah satu program Sasa sebagai salah satu bentuk kepedulian dan tanggung jawab sosial Sasa terhadap masyarakat Indonesia dalam mempersiapkan kelancaran mudik lebaran 2023.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya