Viral, Oknum Ojol Perkosa WNA Brasil, Tersangka Ditangkap di Pasuruan

Indira Arri, Jurnalis
Jum'at 11 Agustus 2023 13:50 WIB
Oknum Ojol ditangkap usai perkosa WNA Brasil di Bali (Foto: Ist)
Share :

DENPASAR - Viral di media sosial seorang warga negara Brasil diperkosa oleh oknum ojek online (ojol). Pihak kepolisian melakukan penyidikan dan berhasBACA JUGA:

Kapolresta Denpasar Kombes Pol Bambang Yugo Pamungkas membenarkan terjadinya peristiwa asusila yang menimpa warga negara Brasil berinisial GWK (26).

Peristiwa pemerkosaan terjadi pada Senin, 7 Agustus 2023 sekitar pukul 04.00 WITA di lahan kosong di kawasan Pantai Nyangnyang Jimbaran, Kuta Selatan Badung.

Korban awalnya pulang dari sebuah tempat hiburan di kawasan Jimbaran hendak kembali ke villa tempatnya menginap dengan memesan ojek online. Dalam perjalanan menuju villa terduga pelaku oknum ojek online berinisial WD melakukan rudapaksa terhadap korban.

"Setelah dilakukan pemeriksaan, telah terjadi antara korban dan pelaku ada indikasi tindak pemerkosaan," kata Kombes Pol Bambang Yugo Pamungkas, Kapolresta Denpasar.

Pasca kejadian, pelaku yang kabur keluar Bali namun berhasil diamankan pihak kepolisian di rumah kerabatnya di Pasuruan, Jawa Timur.

(Furqon Al Fauzi)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya