Ganjar Pranowo Terapkan Pola Hidup Sehat, Relawan Ajak Masyarakat Gemar Olahraga

Fakhrizal Fakhri , Jurnalis
Senin 13 November 2023 14:10 WIB
Relawan Ganjar Pranowo (Foto: istimewa/Okezone)
Share :

Crivisaya Ganjar, lanjut Darsum, juga berkomitmen untuk mendorong potensi para kawula muda di bidang olahraga khususnya futsal sehingga mampu mencetak pemain profesional dan berkualitas.

Upaya Crivisaya Ganjar dalam menggenjot semangat berolahraga tentunya mendapat apresiasi, baik kalangan pemuda maupun masyarakat setempat.

 BACA JUGA:

"Iya, terutama di bidang futsal itu sangat antusias sekali. Effortnya sangat bagus mengenai kegiatan ini karena sangat mendukung sekali terhadap pemuda-pemuda yang menggemari futsal," tutup Darsum.

Salah satu pemuda, Alpajri (30) menyebut stimulus dari Crivisaya Ganjar ini akan dimanfaatkan sebaik mungkin untuk meningkatkan kualitas anak muda dalam bermain olahraga bola kaki tersebut.

 BACA JUGA:

"Sangat senang kegiatan ini ada kedatangan relawan Pak Ganjar dalam bidang olahraga ini sangat mendukung pemuda-pemuda ini sangat senang ada bantuan dari futsal kostum apapun perlengkapan futsal. Alhamdulillah kami senang ada bantuan itu," jelas Alpajri.

Sebagai informasi, dalam kesempatan itu pula Crivisaya Ganjar juga memberikan bibit sawit kepada kelompok petani setempat untuk mendongkrak produktivitas kebun sawit warga sehingga berdampak pada kualitas taraf hidup.

(Fakhrizal Fakhri )

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya