Kunjungi Palu, Ganjar Pranowo Didoakan Jadi Presiden

Achmad Al Fiqri, Jurnalis
Senin 04 Desember 2023 10:33 WIB
Ganjar Pranowo di Palu. (Foto: MPI)
Share :

PALU - Calon Presiden (Capres) nomor urut 3, Ganjar Pranowo melakukan kampanye di Kota Palu, Sulawesi Tengah, Senin (4/12/2023) pagi. Dalam agenda pertama, Ganjar bertemu dengan TPD Ganjar Mahfud, relawan hingga caleg dari partai pengusung

Dalam kegiatan itu, Ganjar didoakan menjadi Presiden ke-8 RI. Doa dipanjatkan sebelum acara dimulai.

"Memenangkan ganjar sebagai Presiden RI 2024-2029," kata pemandu doa.

 BACA JUGA:

"Aamiin," timpal sekitar ribuan peserta yang hadir.

Ia pun berdoa, agar Ganjar dapat mengemban amanah dengan baik guna memajukan Bangsa Indonesia.

 BACA JUGA:

"Kami yakin bapak Ganjar Pranowo mampu memgemban amanah untuk negeri ini," tandasnya.

Sekedar informasi, Ganjar akan mengunjungi Palu dan Donggala pada hari ini, Senin (4/12/2023). Di Palu, Ganjar akan melangsungkan pertemuan dengan TPD, Caleg dan Massa dari Partai dan Relawan di SRITI Convention Hall, Palu.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya