Puncak acara pun dilakukan dengan pernyataan dukungan dari warga perkampungan buruh di sana. Mereka membuktikannya dengan pembacaan ikrar untuk memenangkan pasangan Ganjar-Mahfud dalam Pilpres 2024.
Selepasnya, relawan bersama ratusan warga menggelar makan bersama atau ngeriung. Kelik menilai, ngeriung dapat memperkuat solidaritas antar warga dengan relawan.
"Ngriung sebagai simbol kebersamaan, simbol solidaritas, ngeriung adalah simbol masyarakat kecil yang jika bersatu padu dengan tekad bulat adalah kekuatan yang tidak terhentikan," pungkasnya.
(Angkasa Yudhistira)