Teror Boneka Pocong di Pasuruan Berisi Daun Kelor hingga Sirih, Pelaku Diduga Penganut Ilmu Hitam

Jaka Samudra, Jurnalis
Rabu 03 Januari 2024 06:00 WIB
Warga Pasuruan diteror boneka pocong (Foto: tangkapan layar)
Share :

PASURUAN - Orang tak dikenal (OTK) meneror sejumlah rumah warga dengan melemparkan boneka berbentuk pocong di Desa Sruwi, Kecamatan Winongan, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, Selasa 2 Januari 2023.

Diduga kuat, pelaku sengaja meneror warga dengan pocong tersebut untuk mencoba ilmu hitam yang baru dipelajarinya.

Teror boneka pocong berukuran mini tersebut berjumlah 1 sampai 4 biji. Pelaku sengaja meletakkannya di depan pintu rumah warga saat tengah malam hari.

Bentuk boneka itu berupa kain putih yang menyerupai pocong. Di dalam kain itu berisikan daun kelor, daun jarak, hingga daun sirih.

Sebanyak 4 sampai 7 rumah warga diteror boneka pocong oleh OTK. Akibatnya warga heboh dengan adanya teror pocong ukuran mini itu.

Salah seorang warga yang diteror pocong, Rifai mengatakan bahwa pihaknya mengetahui saat membuka pintu rumah hendak menjalankan salat subuh.

Dia mengatakan bahwa selama ini dirinya tidak memiliki musuh atau pernah berkonflik dengan orang lain.

"Teror ini sudah dilaporkan ke kantor desa, polisi, dan koramil," ujarnya.

Meski tak ada dampak dari teror pocong mini itu, namun keluarganya sempat resah dikirimi benda tersebut.

Kepala Desa Sruwi Tikam menambahkan bahwa pihaknya sudah bekerja sama dengan Polsek Winongan dan Koramil setempat. Pihaknya pun sudah mengamankan barang bukti dan dibakar.

"Untuk itu aparatur desa berharap warga tidak resah dengan teror pocongnya tersebut," ujarnya.

(Fakhrizal Fakhri )

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya