Angin Puting Beliung Kembali Terjadi di Kertasari Bandung, 16 Rumah Warga Rusak

Agi Ilman, Jurnalis
Sabtu 24 Februari 2024 18:30 WIB
Share :

BANDUNG - Sebanyak 16 rumah terdampak akibat bencana angin puting beliung yang terjadi di Kecamatan Kertasari, Kabupaten Bandung pada Sabtu (24/2/2024).

Humas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Jawa Barat Hadi Rahmat mengatakan kejadian angin puting beliung ini terjadi sekitar pukul 16.30 WIB dan merusak 16 bangunan milik warga.

"Iya betul sebanyak 16 rumah alami kerusakan," ujar Hadi saat dikonfirmasi, Sabtu (24/2/2024).

Hadi menjelaskan, bencana angin puting beliung ini terjadi di Kampung Citawa, Desa Tarumajaya, Kecamatan Kertasari.

Adapun dari 16 bangunan yang rusak sebanyak 56 jiwa terdampak.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya