Muhammadiyah Minta MK Profesional Adili Sengketa Pemilu 2024 : Waktunya Pulihkan Kepercayaan Publik!

Erfan Erlin, Jurnalis
Jum'at 22 Maret 2024 16:41 WIB
Ketum Muhammadiyah Haedar Nashir (Tangkapan Layar)
Share :

YOGYAKARTA - Pimpinan Pusat Muhammadiyah meminta Mahkamah Konsritusi (MK) bekerja lebih profesional dan imparsial dalam mengadili dan memutus sengketa Pemilu 2024 yang diajukan pihak yang tidak terima dengan hasil ditetapkan Komisi Pemilihan Umum (KPU)

Ketua Pengurus Pusat (PP) Muhammadiyah Haedar Natsir mengatakan penyelesaian sengketa pemilu yang adil dan objektif merupakan solusi dan memberikan kepastian politik. Bagi MK penyelesaian sengketa pemilu dengan jujur dan amanah merupakan momentum untuk meningkatkan kinerja, memperbaiki citra.

"Ini waktunya memulihkan kepercayaan publik yang selama ini menurun," ujar dia, Jumat (22/3/2024).

 BACA JUGA:

Haedar mengatakan, sehubungan dengan telah dilaksanakan pemungutan suara dan penghitungan hasil pemilu 2024 yang diumumkan secara resmi oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU), Pimpinan Pusat Muhammadiyah menyampaikan selamat kepada anggota legislatif DPR, DPRD II, DPRD I, DPD, dan Presiden Wakil Presiden terpilih dengan tetap menunggu penyelesaian sengketa pemilu di Mahkamah Konstitusi (MK).

Menurut Haedar, mereka yang terpilih niscaya berjiwa negarawan dengan bersungguh sungguh dan penuh tanggung jawab mengemban dan melaksanakan amanat rakyat yang sangat berat.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya