4 Mobil Kecelakaan Beruntun di Tol Semarang, Gegara Rem Mendadak

Wisnu Wardhana, Jurnalis
Senin 08 April 2024 22:01 WIB
Kecelakaan beruntun melibatkan 4 mobil di Tol Semarang (Foto: iNews)
Share :

 

SEMARANG - Sebanyak empat unit mobil pemudik mengalami kecelakaan beruntun di ruas Tol Kilometer 418 Semarang, Senin (8/4/2024).

Kecelakaan tersbeut bermula saat mobil yang berada di depan tiba-tiba mengerem mendadak sehingga tiga mobil yang berada di belakangnya tidak dapat menghindar dan menabrak.

Dari keterangan Kasat Lantas Polrestabes Semarang, AKBP Yunaldi, empat unit mobil pemudik terlibat kecelakaan beruntun yang awalnya diakibatkan karena mobil di depan mengerem mendadak.

"Sehingga tiga mobil di belakangnya tidak dapat menghindar," ujar AKBP Yunaldi.

Meski sempat membuat macet jalur Tol Kilometer 418 Semarang, dalam kecelakaan tersebut tidak ada korban jiwa.

Sementara itu, dengan pendampingan oleh petugas, kecelakaan yang terjadi dilakukan restorative justice diselesaikan secara kekeluargaan dengan menanggung biaya perbaikan masing-masing.

(Angkasa Yudhistira)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya