Polisi Gagalkan Penyelundupan Benih Baby Lobster di Perairan Tanjab Timur

Azhari Sultan, Jurnalis
Selasa 23 April 2024 21:17 WIB
Penyelundupan benih lobster berhasil digagalkan (Foto: MPI)
Share :

TANJAB TIMUR - Unit Tipidter Satreskrim Polres Tanjab Timur bersama Polsek Mendahara Ilir berhasil menggagalkan penyeludupan puluhan dus benih baby lobster di perairan Sungai Sawa, Kelurahan Mendahara Ilir, Kecamatan Mendahara, Kabupaten Tanjungjabung (Tanjab) Timur, Jambi.

Setidaknya terdapat 30 buah dus styrofoam yang berisikan benih baby lobster berhasil disita petugas. Sedangkan pelaku berhasil kabur melarikan diri.

Kapolres Tanjab Timur AKBP Heri Supriawan mengatakan, pihaknya mengamankan aksi penyelundupan benih baby lobster ini pada hari Senin 22 April 2024 malam kemarin.

"Petugas mendapatkan informasi dari masyarakat ada speed boat yang dicurigai sedang membawa baby lobster di TKP," tuturnya, Selasa (23/4/2024).

Tidak membuang waktu, petugas langsung melakukan pengejaran dan penyelidikan dan penyisiran di lokasi kejadian.

Selanjutnya, unit Reskrim Polsek Mendahara Ilir dan Unit Intel Polsek, Kanit Reskrim, Banit Intel beserta 2 anggota reskrim menemukan 1 unit speed boat merek Cahaya Indah.

"Setelah diperiksa, speed boat tersebut berisikan 30 buah dus styrofoam yang diperkirakan setiap dusnya berisikan 25 bungkus plastik," ungkapnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya