DELI SERDANG - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Stadion Utama Sumatera Utara, Sumut Sport Centre, Deli Serdang, pada hari ini Selasa (15/10/2024).
Usai peresmian tersebut, Jokowi yang mengenakan kemeja putih dan celana hitam melihat anak-anak yang sedang latihan sepak bola. Tak berselang lama seorang anak mengoper bola ke Jokowi, dirinya pun mengoper kembali bola tersebut kepada anak-anak yang berlatih.
Jokowi yang didampingi Mendagri Tito Karnavian dan Menhuh Budi Karya Sumadi juga menyapa para atlet PON dari Sumatera Utara. Dirinya berbincang sejenak dan berfoto bersama.
Dalam sambutannya, Presiden Jokowi mengatakan bahwa saat ini Sumatera Utara memiliki stadion yang sangat besar dan mewah.
"Seperti yang kita lihat pada sore hari ini. Ini kemarin sudah dipake untuk penutupan PON Sumatera Utara dan Aceh. Karena stadionnya baru, kita lihat semuanya baru dan sangat bagus. Kapasitasnya 25 ribu penonton dan menghabiskan anggaran Rp 587 miliar dari APBN," kata Jokowi dalam sambutannya.
Jokowi pun menitipkan kepada semua pihak termasuk pemerintah daerah agar stadion tersebut dapat segera diserahkan kepada pihak pemakai atau pengelola khususnya klub sepakbola.
Saya hanya ingin titip agar setelah PON dan setelah hari ini stadion dan fasilitas yang ada di sekitar ini segera diserahkan kepada pemakai.