Tiba di Gedung KPK, Sekjen PDIP Hasto Diperiksa sebagai Tersangka Suap

Nur Khabibi, Jurnalis
Kamis 20 Februari 2025 10:09 WIB
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Diperiksa KPK sebagai Tersangka Suap. Foto: Okezone/Khabibi.
Share :

JAKARTA - Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP Hasto Kristiyanto memenuhi panggilan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Kamis (20/2/2025). Ia akan diperiksa dalam kapasitasnya sebagai tersangka dalam kasus dugaan suap pergantian antar waktu (PAW) anggota DPR RI dan perintangan penyidikannya. 

Pantauan di lokasi, Hasto tiba di Gedung Merah Putih KPK sekira pukul 09.52 WIB dengan mengenakan pakaian putih dibalut jas hitam. Dalam kesempatan tersebut, ia ditemani beberapa kuasa hukumnya, seperti Maqdir Ismail dan Ronny Talapessy. 

Diketahui, hari ini merupakan panggilan kedua Hasto. Sebab, Hasto absen pada panggilan yang dijadwalkan pada Senin (17/2/2025) dengan alasan sedang mengajukan praperadilan. 

Hari ini merupakan kali kedua Hasto diperiksa tim penyidik Lembaga Antirasuah dalam kasus yang dimaksud. Pertama kali Hasto memenuhi panggilan KPK pada Senin (13/1/2025).

“Kami datang ke KPK untuk memenuhi seluruh kewajiban saya sebagai warga yang taat hukum dan sepenuhnya menjunjung supremasi hukum yang berkeadilan,” kata Hasto saat tiba di Gedung Merah Putih KPK, Senin (13/1/2024).

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya