Menbud Hadiri Zikir Kebangsaan dan Ikrar Bela Negara, Wujud Persatuan antar Umat Beragama

Agustina Wulandari , Jurnalis
Senin 11 Agustus 2025 09:05 WIB
Menbud Fadli Zon turut menghadiri Zikir Kebangsaan dan Ikrar Bela Negara. (Foto: dok Kemenbud)
Share :

Ia menambahkan, “Pesan-pesan yang disampaikan tadi adalah pesan-pesan persatuan, rasa syukur bahwa Indonesia sampai sekarang, dengan berbagai macam perbedaan, tetap bersatu dalam sebuah identitas NKRI.”

Mengusung tema “Mengokohkan Cinta Tanah Air dan Perdamaian Dunia”, acara ini dihelat untuk mempererat persaudaraan antar elemen umat Islam serta mengajak seluruh masyarakat untuk berdoa bersama demi kesatuan keutuhan dan kemajuan bangsa Indonesia.

Ketua Umum Jatma Aswaja Maulana Habib Luthfi bin Yahya menyampaikan bahwa acara ini merupakan bentuk nyata kesadaran masyarakat Indonesia terhadap pentingnya toleransi antar umat beragama yang dapat mengokohkan kedaulatan bangsa Indonesia.

“Semoga kita terjaga dari omongan-omongan yang akan mengadu domba antar umat dan tidak ada perpecahan-perpecahan yang menggoyahkan NKRI,” tutur Habib Luthfi.

Selain zikir dan doa bersama, acara juga diisi dengan ikrar bela negara yang dibacakan oleh perwakilan tokoh-tokoh lintas agama. Ikrar tersebut menjadi tonggak penting yang menunjukkan semangat persatuan bangsa dan rasa cinta Tanah Air.

Adapun ikrar dibacakan oleh tokoh antar umat beragama, di antaranya perwakilan Islam (Ketua Umum Jatma Aswaja Maulana Habib Luthfi bin Yahya), perwakilan Kristen (Ketua Umum Persekutuan Gereja-gereja Indonesia (PGI) Jacklevyn Frits Manuputty), serta perwakilan Katolik (Sekretaris Komisi Hubungan Antaragama dan Kepercayaan Konferensi Waligereja Indonesia (HAK KWI) Aloysius Budi Purnomo).

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya