Tragis! Bocah Perempuan 8 Tahun Tewas Diserang Gajah Liar

Banda Haruddin Tanjung, Jurnalis
Sabtu 01 November 2025 12:30 WIB
Bocah tewas diserang gajah liar (foto: Okezone)
Share :

PEKANBARU - Seorang bocah perempuan bernama Citra (8) warga Kelurahan Rantau Panjang, Kecamatan Rumbai, Kota Pekanbaru, Riau, tewas setelah diserang gajah liar pada Kamis 30 Oktober 2025 dini hari. Korban sempat dirawat intensif di RSUD Arifin Achmad Pekanbaru sebelum akhirnya dinyatakan meninggal dunia.

Peristiwa nahas itu terjadi sekitar pukul 05.00 WIB, ketika sekelompok gajah liar mendatangi rumah keluarga korban yang berada di kawasan perlintasan satwa. Gajah tersebut menyerang hingga menendang Citra dan menyebabkan luka parah di bagian kepala.

Setelah kejadian, korban dilarikan ke rumah sakit dalam kondisi kritis. Namun setelah beberapa hari dirawat, nyawanya tak tertolong.

“Kita sangat berduka dengan meninggalnya ananda Citra. Kami dari BBKSDA Riau mengucapkan belasungkawa yang mendalam,” kata Kepala Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Riau Supartono, Sabtu (1/11/2025).

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya