JAKARTA - Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni, Raffi Ahmad, menjadi pembicara dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Partai Perindo. Pria yang dikenal sebagai pengusaha sekaligus entertainer sukses itu berbagi pandangan tentang kunci mencapai kesuksesan di usia muda.
Raffi menceritakan perjalanan kariernya yang dimulai sejak duduk di bangku SMP. Melalui kerja keras dan konsistensi, namanya kini dikenal luas di dunia hiburan Tanah Air. Tak berhenti di situ, ia juga berhasil melebarkan sayap ke dunia bisnis hingga dijuluki “sultan”.
Menurut Raffi, komunikasi yang baik menjadi salah satu kunci utama dalam meraih kesuksesan. Ia menilai kemampuan berkomunikasi dapat membuka banyak peluang, memperluas jaringan, serta meningkatkan kualitas diri.