KPK Sita Uang Tunai saat OTT Bupati Ponorogo, Berapa Jumlahnya?

Danandaya Arya putra, Jurnalis
Sabtu 08 November 2025 16:34 WIB
Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko/Okezone
Share :

JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menangkap 13 orang saat melaksanakan Operasi Tangkap Tangan di Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur. Salah satu yang diamankan ialah, Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko.

Juru bicara KPK, Budi Prasetyo menambahkan bahwa lembaga antirasuah juga mengamankan uang saat melakukan OTT tersebut. Namun Budi belum bisa merincikan berapa banyak uang pecahan rupiah yang disita dalam kegiatan OTT ini.

"Selain mengamankan, sejumlah 13 orang dalam giat tangkap tangan di Ponorogo, tim juga mengamankan sejumlah uang tunai dalam bentuk mata uang rupiah," kata Budi dalam keterangan, Sabtu (8/11/2025).

Di sisi lain, Budi juga menegaskan bahwa dari belasan yang diamankan, 7 orang telah berada di Gedung Merah Putih KPK Jakarta Selatan.

"Tujuh orang sudah tiba di Gedung Merah Putih KPK. Selanjutnya pihak-pihak yang diamankan dalam kegiatan tangkap tangan tersebut akan dilakukan pemeriksaan lanjutan secara intensif," tandasnya.

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya