Akui Polri Lambat Respons Aduan, Wakapolri: Masyarakat Lebih Mudah Lapor ke Damkar

Felldy Utama, Jurnalis
Selasa 18 November 2025 21:33 WIB
Wakapolri Komjen Dedi Prasetyo (Foto: Felldy Utama/Okezone)
Share :

JAKARTA - Wakil Kepala Polri (Wakapolri) Komjen Dedi Prasetyo mengakui jika pelayanan publik dari institusinya masih terbilang lamban. Hal ini yang menjadi bagian dari evaluasi ke depan.

"Di bidang SPKT dalam laporan masyarakat lambatnya waktu respons cepat (quick response time)," kata Dedi dalam rapat kerja bersama Komisi III DPR RI, di Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (18/11/2025).

Selanjutnya, pemanfaatan optimalisasi pelayanan publik berbasis digital adalah 110. Dedi menyadari layanan publik ini masih kalah dibanding institusi lainnya.

"Saat ini, masyarakat lebih mudah melaporkan segala sesuatu ke Damkar, karena Damkar waktu respons cepatnya cepat (quick response-nya cepat) dan dengan perubahan optimalisasi 110 harapan kami setiap pengaduan masyarakat bisa direspons di bawah 10 menit," ujarnya.

(Arief Setyadi )

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya