Jokowi Tidak Takut Hadapi Roy Suryo cs saat Persidangan Fitnah Ijazah Palsu

Danandaya Arya putra, Jurnalis
Jum'at 02 Januari 2026 06:27 WIB
Jokowi Tidak Takut Hadapi Roy Suryo cs saat Persidangan Fitnah Ijazah Palsu/Okezone
Share :

JAKARTA - Pengacara mantan Presiden Joko Widodo (Jokowi), Rivai Kusumanegara menegaskan bahwa Jokowi tidak gentar sedikitpun menghadapi persidangan kasus tudingan ijazah palsu. Hal ini sekaligus menjawab isu yang beredar kalau Jokowi disebut khawatir hadir ke persidangan.

Rivai juga mengungkapkan alasan Jokowi mengambil langkah hukum melaporkan Roy Suryo cs ke polisi. Menurutnya, Jokowi menginginkan nama baiknya dipulihkan lantaran ijazahnya dituduh palsu.

"Saya mau tambahin satu, sering dinarasikan berulang-ulang seolah-oleh Pak Jokowi ketakutan ke sidang, saya pastikan, beliau siap lahir batin jalani persidangan," kata Rivai dalam program Interupsi di iNews TV, Kamis (1/1/2026) malam.

Menurutnya, persidangan nantinya menjadi momen penting bagi Jokowi pribadi untuk membuktikan bahwa Ijazah yang dituduhkan palsu adalah salah. Jokowi dalam persidangan akan menceritakan perjalanan ketika berstatus mahasiswa hingga mendapatkan ijazah.

"Bahkan buat dia ini kepentingan, dia akan jelaskan seluruh perkuliahan, karena nanti kan bisa dikonfrontasi dengan saksi-saksi lainnya," ucapnya.

Rivai bahkan menyatakan bahwa pihaknya menunggu jadwal persidangan atas kasus tudingan ijazah palsu. Agar pihaknya mendapatkan kepastian hukum soal ijazah Jokowi yang selama ini dituding palsu.

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya