JAKARTA - Arnal Santilan (33), warga Filipina yang tewas gantung diri di Rumah Sakit IMC Jombang, Ciputat, Kota Tangerang Selatan, Banten, diduga kuat mengalami depresi karena sakit yang dideritanya tak kunjung sembuh.
Seorang saksi, Imas Supriyati, mengatakan, korban dirawat akibat sakit paru-paru sejak 23 September 2014.
Kaur Humas Polres Jaksel, AKP Agus Minarno, menerangkan, pihaknya tidak mendapati adanya unsur penganiayaan pada tubuh korban.
“Hasil olah TKP, di bagian tubuh korban tidak ditemukan bekas penganiaayaan. Kemudian mendatangkan tim identifikasi Polres Jakarta Selatan, diduga korban gantung diri karena sakit tiada sembuh,” terang Agus saat dikonfirmasi, Senin (29/9/2014).
Seperti diketahui, pria yang berprofesi sebagai guru dan tinggal di Emeral Teras, Pondok Aren, Tangsel, itu mengakhiri hidup dengan cara gantung diri menggunakan kabel televisi di Ruang Rawat Flamboyan. Jasad Arnal kemudian dibawa ke RS Fatmawati untuk divisum.
(Anton Suhartono)