Pada proses voting di DK PBB pekan kemarin. Sebanyak delapan negara setuju akan draf resolusi yang ditawarkan oleh Palestina termasuk Prancis, China, dan Rusia.
Amerika Serikat dan Australia memilih menolak terhadap draf resolusi tersebut, sedangkan Inggris memilih abstain.
Draf Resolusi tersebut berisi tentang pengakuan kemerdekaan Palestina selambat-lambatnya pada 2017. Selain itu, tentara Israel juga harus ditarik dari seluruh wilayah Palestina selambat-lambatnya pada 2017.
(Muhammad Saifullah )