Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Ramadhan Pohan Kalah di Pilkada Medan

Wahyudi Aulia Siregar , Jurnalis-Rabu, 16 Desember 2015 |19:42 WIB
Ramadhan Pohan Kalah di Pilkada Medan
foto: Erie Prasetyo/Okezone
A
A
A

MEDAN ‎- Pasangan Dzulmi Eldin-Akhyar Nasution (BENAR) berhasil memperoleh suara terbanyak pada Pilkada Medan 2015. Perolehan suara pasangan petahana itu berhasil meninggalkan pasangan Ramadhan Pohan-Eddi Kusuma (REDI) dengan jarak yang cukup jauh.

Dari hasil rekapitulasi akhir perhitungan suara dari 21 panitia pemilihan kecamatan (PPK) yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Medan, di Convention Centre Tiara Hotel, Jalan Imam Bonjol, Medan, Rabu (16/12/2015), pasangan BENAR berhasil memperoleh suara sebanyak 346.406 suara. Sementara pasangan REDI hanya memperoleh 136.608 suara.

Tim pasangan BENAR yang berada di lokasi rekapitulasi terlihat sumringah begitu mengetahui mereka berhasil mempecundangi Ramadhan Pohan. Namun mereka belum mau memberikan komentar.

Hasil rekapitulasi ini sendiri nantinya akan dijadikan dasar penetapan pemenang Pilkada Medan 2015. Penetapan tersebut dijadwalkan akan dilakukan pukul 20.00 WIB malam ini.

(Risna Nur Rahayu)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement