CIREBON - Sedikitnya 30 sekolah di Kota Cirebon bakal direnovasi tahun ini. Dana sekira Rp10 miliar dialokasikan untuk pembangunan fisik dan fasilitas mebeler.
Kepala Bidang Sarana Prasarana Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Cirebon, Abdul Haris menyatakan, anggaran perbaikan bagi 30 sekolah dialokasikan dari APBD murni 2016. Rencananya, tahap pembangunan dimulai Maret mendatang.
"Anggaran itu masing-masing Rp8 miliar untuk renovasi bangunan, ditambah fasilitas mebeler Rp2 Miliar untuk 30 sekolah se-Kota Cirebon," paparnya.
Perbaikan gedung diperuntukkan bagi seluruh tingkatan, mulai sekolah dasar (SD) hingga sekolah menengah atas (SMA), yang dinilai membutuhkan perbaikan. Namun, dia enggan menyebut sekolah mana saja yang mendapat bantuan renovasi berikut fasilitas mebelernya itu. "Untuk itu kami belum bisa sebutkan," ujarnya.
Hanya saja, dia menjanjikan perbaikan gedung sekolah segera dilaksanakan untuk menunjang efektivitas kegiatan belajar mengajar di sekolah. Sementara itu diketahui, anggaran bantuan pendidikan yang dialokasikan Pemprov Jabar, diakuinya hingga kini belum turun.
Anggaran dari pemprov sendiri rencananya dimanfaatkan bagi lima sekolah yang akan mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK), masing-masing SMAN 1, SMAN 2, SMAN 4, SMAN 6, dan SMA Penabur Kota Cirebon.
Sementara itu, rencana renovasi sekolah disambut kalangan orang tua siswa yang menilai sudah waktunya anggaran berpihak kepada peningkatan kualitas pendidikan. "Sekolah yang bagus memadai untuk pendidikan yang baik. Penting jika pemerintah untuk memperhatikan ini," papar salah satu orang tua siswa di Kota Cirebon, Andi K.
(Muhammad Saifullah )