Rano mengaku dirinya ternyata terkena infeksi saluran pernapasan. "Ternyata setelah di cek hasilnya terkena gangguan pernapasan," ucapnya.
Ia memastikan kalau penyakitnya kali ini tidak ada hubungannya dengan riwayat sakit sebelumnya. Faktor kelelahan dan padatnya agenda sebagai pejabat negara membuatnya kurang istirahat.
"Ini murni kelelahan tidak ada hubungannya dengan penyakit-penyakit sebelumnya," ungkap dia.
Untuk itu, dia mengaku belum bisa beraktivitas seperti biasa sampai memang fisiknya dirasa sudah sangat membaik sempurna. "Mungkin dua tiga hari dulu di rumah untuk lanjut istirahat," pungkasnya.
(Salman Mardira)