Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Pasca-Jatuhnya Sampah Antariksa, Nelayan Sumenep Takut Melaut

Syaiful Islam , Jurnalis-Kamis, 29 September 2016 |15:58 WIB
Pasca-Jatuhnya Sampah Antariksa, Nelayan Sumenep Takut Melaut
A
A
A

SURABAYA – Warga Kepulauan Gili Raja, Kecamatan Gili Genting, memilih tak melaut karena trauma pasca-jatuhnya sampah antariksa yang belakangan diketahui adalah sistem pendingin Roket Falcon 9.

Apalagi ada warga yang melihat benda bersayap abu-abu yang jatuh di perairan Gili Raja. Hal itu membuat banyak nelayan ketakutan untuk melaut. Mereka lebih memilih memarkir perahunya di bibir pantai.

Sumoto, salah satu nelayan setempat, mengatakan bahwa para nelayan takut benda yang diperkirakan jatuh ke dasar laut iba-tiba meledak dan membahayakan mereka.

"Kami takut benda itu tiba-tiba meledak saat kami melaut," ungkap Sumoto saat diwawancari sejumlah awak media, Kamis (29/9/2016).

Ia juga menyatakan kecewa karena saat petugas kepolisian datang ke Gili Raja yang dievakuasi hanya empat sampah antariksa yang jatuh di daratan. Sementara benda yang diduga jatuh di perairan tidak dievakuasi.

Warga pun mendesak pihak terkait segera melakukan pencarian ke dasar laut sebab mengganggu aktivitas nelayan. Jika tidak dievakuasi, warga mengancam akan mengambil sendiri ke dasar laut.

(Qur'anul Hidayat)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement