ITUNA – Aksi hewan-hewan yang diunggah di internet kerap menjadi viral karena memperlihatkan kejadian lucu hingga aneh. Salah satunya rekaman yang diabadikan di Kanada ketika seekor berang-berang tidak sengaja menggiring 150 ekor sapi di sebuah padang rumput.
Sebagaimana dikutip dari Russia Today, Rabu (19/4/2017) video lucu itu diabadikan oleh seorang peternak, Adrienne Ivey, yang berasal dari Kota Ituna, Saskatchewan. Ivey menjelaskan, ia dan suaminya sempat memeriksa keadaan para sapi, dan benar saja hewan-hewan itu berkumpul di posisi untuk mengikuti berang-berang tersebut.
“Anda lihat, sapi-sapi betina itu mengikuti berang-berang itu yang dengan gembira memimpin kawanan tersebut di sekitar padang rumput,” tulis Adrienne Ivey terkait videonya tersebut.
Video: Youtube Adrienne Ivey
Berang-berang yang menjadi simbol dari Kanada menjadikan video ini semakin viral di sana. Ivey menceritakan sebenarnya berang-berang itu sedang melakukan kegiatannya dan mendadak kumpulan sapi tertarik dengan hewan itu kemudian memutuskan untuk mengikutinya.
Ia mengatakan, penampakan berang-berang di peternakan bukanlah hal yang aneh karena lahannya yang basah dan hewan itu kerap bergerak untuk mencari lokasi baru demi membangun sarang baru.
ITUNA – Aksi hewan-hewan yang diunggah di internet kerap menjadi viral karena memperlihatkan kejadian lucu hingga aneh. Salah satunya rekaman yang diabadikan di Kanada ketika seekor berang-berang tidak sengaja menggiring 150 ekor sapi di sebuah padang rumput.
Sebagaimana dikutip dari Russia Today, Rabu (19/4/2017) video lucu itu diabadikan oleh seorang peternak, Adrienne Ivey, yang berasal dari Kota Ituna, Saskatchewan. Ivey menjelaskan, ia dan suaminya sempat memeriksa keadaan para sapi, dan benar saja hewan-hewan itu berkumpul di posisi untuk mengikuti berang-berang tersebut.
“Anda lihat, sapi-sapi betina itu mengikuti berang-berang itu yang dengan gembira memimpin kawanan tersebut di sekitar padang rumput,” tulis Adrienne Ivey terkait videonya tersebut.
Video: Youtube Adrienne Ivey
Berang-berang yang menjadi simbol dari Kanada menjadikan video ini semakin viral di sana. Ivey menceritakan sebenarnya berang-berang itu sedang melakukan kegiatannya dan mendadak kumpulan sapi tertarik dengan hewan itu kemudian memutuskan untuk mengikutinya.
Ia mengatakan, penampakan berang-berang di peternakan bukanlah hal yang aneh karena lahannya yang basah dan hewan itu kerap bergerak untuk mencari lokasi baru demi membangun sarang baru.
(Emirald Julio)