Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Halalbihalal di Kemenag, Lukman Hakim Sampaikan Pesan Damai

Fahreza Rizky , Jurnalis-Senin, 03 Juli 2017 |11:09 WIB
Halalbihalal di Kemenag, Lukman Hakim Sampaikan Pesan Damai
Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin. Foto dok Okezone
A
A
A

JAKARTA – Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin mengatakan bahwa bulan Ramadan, adalah tempat di mana umat melatih diri. Sementara bulan Syawal dan bulan-bulan selanjutnya ialah momentum untuk melatih diri agar kualitas ibadah di bulan Ramadan tetap terus terjaga.

Itu disampaikannya dalam acara halalbihalal pasca Idul Fitri 1438 H yang diikuti seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kementerian Agama (Kemenag).

"Jadi harapannya bagaimana agar kehidupan kita bersama itu semakin membaik. Kedamaian itu bisa kita jaga dan pelihara dan masing-masing kita mencoba meningkatkan fungsi untuk mampu menebarkan kemasalahatan bagi bersama," kata Menag Lukman di Gedung Kemenag RI, Jakarta Pusat, Senin (3/7/2017).

Umat Islam, lanjut Lukman, diminta mengembalikan esensi agama yang sesungguhnya, di mana agama hakikatnya ialah menebarkan kedamaian, kasih sayang, serta menjaga dan merawat kemanusiaan.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement