SOLO – Memasuki musim liburan Hari Natal dan Tahun Baru 2018 jalanan Kota Solo dipenuhi pengendara kendaraan bermotor, bahkan tak jarang macet di beberapa lokasi. Beberapa hari terakhir kemacetan tersebut diperparah aksi sopir bus melanggar rambu dan tak memerhatikan kondisi jalan.
Dikutip dari laman Solopos.com, Senin (25/12/2017), kasus pertama yang viral belum lama ini adalah video Bus Eka jurusan Semarang-Solo kedapatan melawan arus di daerah Gembongan, Kartasura, Sukoharjo, Jawa Tengah. Video itu diunggah pengguna akun @Destyan Basic di grup facebook Info Cegatan Solo dan Sekitarnya (ICS), Kamis 21 Desember 2017.
Tampak Bus Eka yang melawan arus menyebabkan kemacetan. Mobil yang berani dan tak mau mengalah dengan bus tersebut membuat sopir bus harus meminggirkan bus. Di pinggir jalan ada seorang pria yang memaki-maki sopir bus.
Belum lama setelah video itu viral, Minggu 24 Desember 2017 kemarin, akun Instagram @ics_infocegatansolo, mengunggah dua video kemacetan yang disebabkan sopir bus kurang perhatian dan nekat melawan arus. Video pertama bus melawan arus di daerah Ngemplak, Gilingan, Banjarsari, Solo.
(Baca juga: Tak Kebagian Kursi, Penumpang Curhat di Facebook Ngaku Ditipu Lion Air)