"Tentunya kita tidak ingin proyek infrastruktur mematikan lapangan pekerjaan dan perekonomian, khususnya yang di akar rumput," tutur dia.
Lebih lanjut Sandiaga mengatakan, pihaknya berharap pembangunan infrastruktur tak mengganggu jalannya roda perekonomian masyarakat Ibu Kota. Karena itu, pihaknya akan memberikan solusi berupa relokasi tempat kepada para pedagang yang terdampak penggusuran.
"Itu yang kita harapkan supaya proyek infrastrukturnya bisa jalan, tapi peluang usaha, khususnya usaha kecil menengah, UKM, juga kita akan dorong dan bantukan," ujarnya.
Sekadar diketahui, Pasar Gembrong akan digusur lantaran terimbas proyek Tol Becakayu di lahan tersebut. Dikabarkan pembongkaran Pasar Gembrong akan dilakukan pada Maret 2018.
(Erha Aprili Ramadhoni)