Reno pun tak menampik adanya anggapan sebagian orang yang mempertanyakan hobi istrinya merawat anjing-anjing itu. Meski begitu, dia menegaskan bahwa dalam perawatan anjing, keluarganya tetap berpedoman pada ketentuan ajaran Islam pada hal-hal yang diharamkan.
Seekor Anjing yang Dipelihara Suhesti di Rumahnya, Pondok Benda Residence, Blok B3 Nomor 9, Pamulang, Tangsel (foto: Hambali/Okezone)
(Baca Juga: Anjing Ini Menumpangi Truk Sejauh 1.500 Kilometer)
"Kalau sebagian orang diluar mungkin nilainya aneh, kok muslim tapi melihara banyak anjing. Tapi kita tetap tahu batasannya, dua putri kami juga sudah kami beri pemahaman tentang itu. Ini kan karena memang kita seneng merawat hewan-hewan saja," tegasnya.
Sayangnya saat ditemui, Suhesti, enggan berbicara kepada sejumlah media lantaran sedang sibuk mengurus hewan peliharaan, setelahnya dia juga direncanakan akan pergi ke daerah Bogor. Suhesti hanya menyarankan waktu berikutnya untuk bisa berbicara lebih jauh tentang hobinya itu.
(Fiddy Anggriawan )