Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Gunung Merapi Luncurkan Lava Pijar hingga 1,2 Km, Status Waspada

Erha Aprili Ramadhoni , Jurnalis-Sabtu, 05 Januari 2019 |07:59 WIB
Gunung Merapi Luncurkan Lava Pijar hingga 1,2 Km, Status Waspada
Gunung Merapi. (@BPPTKG)
A
A
A

JAKARTA – Gunung Merapi yang berada di perbatasan Jawa Tengah dan Yogyakarta, meluncurkan guguran lava pijar, pada Jumat, 4 Januari 2019, malam sekira 21.01 WIB. Guguran lava pijar mencapai hingga sekira 1,2 kilometer, mengarah ke hulu Kali Gendol.

"Guguran lava terpantau di Gunung #Merapi tanggal 04/01/2019 pukul 21.01 WIB dengan amplitudo 70 mm, durasi 150 detik dan jarak luncur ± 1.2 km, arah ke hulu Kali Gendol. Tingkat aktivitas #Merapi Waspada (Level 2)," demikian informasi dari Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) melalui keterangan tertulis, pada Sabtu (5/1/2019).

Gunung Merapi

Akibat guguran lava itu, beberapa desa di Kecamataan Kemalang, Klaten, Yogyakarta, mengalami hujan abu tipis. Tim dari BPBD setempat kemudian membagikan masker untuk masyarakat.

Akibat aktivitas Gunung Merapi, untuk sementara masyarakat tak direkomendasikan untuk melakukan pendakian. "Kecuali untuk kepentingan penyelidikan dan penelitian berkaitan dengan upaya mitigasi bencana," katanya.

(Baca Juga : Gunung Merapi Waspada, Tampak Guguran Lava dari Puncak)

Masyarakat juga diminta menjauhi radius 3 km dari puncak Gunung Merapi.

"Masyarakat agar tidak terpancing isu-isu mengenahi erupsi Gunung Merapi yang tidak jelas sumbernya dan tetap mengikuti arahan aparat pemerintah daerah."

(Baca Juga :  Aktivitas Gunung Merapi Waspada, Guguran Lava Pijar Meluncur ke Kali Gendol)

(Erha Aprili Ramadhoni)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement