3. Anies Baswendan: Kita doakan semoga beliau segera pulih
Dengan doa yang sama, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan juga turut mendoakan ustadz kondang Tanah Air itu agar segara sembuh dan bisa kembali berdakwah di tengah umat Islam Indonesia.
"Kita doakan semoga beliau segera pulih, kembali seperti sedia kala, bisa berkumpul dengan keluarga dan terus melanjutkan kegiatan dakwahnya," kata Anies, saat menjenguk Ustaz Arifin Ilham di RSCM, Selasa (8/1/2019) malam.
4. Yusuf Mansur: Sehat terus, panjang umur, dan masih bisa berdakwah
Pada hari yang sama, Selasa (8/1/2019), tokoh pendakwah, Ustadz Yusuf Mansur juga menceritakan bagaimana keadaan dari sahabatnya, Ustaz Arifin Ilham, di RSCM Kencana.
“Alhamdulillah tadi saya sekitar abis zuhur diperkenankan masuk ke kamar Ustadz Muhammad Arifin Ilham, dan tadi langsung saya pegang tangannya dan beliau juga bales pegang tangan saya sangat kenceng ya, sangat kuat, tanda beliau tidak lemah ya,” ungkapnya sesuai membesuk.