Ditambah dengan desain pelabuhan yang modern menjadi daya tarik tersendiri. Bahkan, bukan hanya bagi masyarakat yang ingin menggunakan pelabuhan, tapi juga menarik mereka yang ingin sekadar menikmati suasana di pelabuhan.
"Jadi ini kaya lifestyle. Jadi, orang kalau ke Sibolga mesti ke pelabuhan ini karena tempatnya indah," ujarnya.
Belum lagi nanti akan para penumpang maupun masyarakat akan dimanjakan dengan ragam kuliner, misal seperti seafood dan lainnya. Sehingga diyakini Menhub hal semacam ini akan menambah destinasi wisata.
Ke depan juga akan terus dilakukan pengembangan terhadap pelabuhan ini. Yakni, dengan membangun terminal untuk CPO.
