Berdasarkan pengalaman Solopos.com, Jalur Ring Road Utara Solo memang cukup sepi. Jalur tersebut lebih sering dilintasi kendaraan berat. Jarang ada kendaraan kecil yang melintasinya. Kondisi jalanan lengang itu biasanya membuat sejumlah pengendara sepeda motor dan mobil yang melintas memacu kendaraan dengan kecepatan tinggi.
(Qur'anul Hidayat)