Di tempat yang sama, Sekretaris Umum PP Muhammadiyah, Abdul Mu'ti mengatakan kunci sukses seorang pemimpin terletak pada basis spiritualitas. Pemimpin juga mesti memperluas wawasan dengan terus belajar. Dengan begitu terciptalah keseimbangan spiritual dan intelektual.
Baca Juga : Gerindra Masih Galau untuk Jadi Koalisi atau Oposisi Jokowi
Mu'ti menuturkan, mahasiswa juga mesti memiliki eksistensi dan mampu jadi pemimpin. Dia meminta mahasiswa tak sekadar ikut-ikutan sesuatu tanpa tahu maknanya. Mahasiswa harus mengetahui apa yang ia kerjakan dan harus menjadi penentu arah bangsa ini.
"Karena itu mahasiswa harus punya eksistensi. Bukan hanya sekedar menjadi aktivis tapi menjadi pemimpin. Kalau ikut demo harus menjadi penentu bukan sekedar ikut-ikutan. Garang di lapangan tapi giliran kena gas air mata dan ditahan polisi nangis-nangis minta dibebaskan”, ujar dia disambut tawa peserta.
Acara diskusi ini turut menghadirkan narasumber lainnya, yakni Wakil Dekan FKIP UHAMKA Izza Rohman, Sekjen DPP IMM Robby Karman dan Presiden BEM UHAMKA Arif Rachman.
(Angkasa Yudhistira)