Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Prabowo Gabung Koalisi Jokowi, Ketum PAN: Tak Ada Oposisi Sejati

Banda Haruddin Tanjung , Jurnalis-Minggu, 27 Oktober 2019 |08:30 WIB
Prabowo Gabung Koalisi Jokowi, Ketum PAN: Tak Ada Oposisi Sejati
Ketum PAN, Zulkifli Hasan (Foto: Okezone.com/Heru Haryono)
A
A
A

PEKANBARU - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan mengaku bahwa dirinya sudah jauh-jauh hari mengetahui jika Ketum Partai Gerindra, Prabowo Subianto bakal merapat ke Jokowi. Ia menilai merapatnya Prabowo ke lingkar penguasa masih dalam batas kewajaran.

Hal itu disampaikan Zulkifli saat membuka acara rapat koordinasi dengan seluruh anggota dewan dari Fraksi PAN se-Provinsi Riau di salah satu hotel di Kota Pekanbaru. Gubernur Riau, Syamsuar yang saat Pilgub Riau lalu diusung PAN juga turut hadir dalam acara tersebut.

"Kita sejak awal sudah memprediksi kalau Pak Prabowo merapat. Jadi kita tidak kaget," ucap Zulkifli Sabtu (26/10/2019) malam.

Dia menegaskan, bahwa hal itu lumrah dalam berpolitik termasuk diangkatnya Prabowo sebagai salah satu pembantu Jokowi di kabinet. Zul menjelaskan bahwa adalah politik hal yang dinamis.

Prabowo Dilantik Jokowi

"Di Indonesia ini tidak ada oposisi yang sejati, yang ada adalah teman sejati. Jadi, kalau Pak Prabowo merapat ya biasa-biasa aja," tandasnya.

Seperti diketahui, Ketum Gerindra, Prabowo Subianto akhirnya memilih bergabung dengan koalisi pemerintah pengusung Jokowi-Ma'ruf Amin. Ia akhirnya ditunjuk Jokowi untuk menjabat sebagai Menteri Pertahanan (Menhan) pada Kabinet Indonesia Maju menggantikan Menhan sebelumnya, Ryamizard Ryacudu.

(Rizka Diputra)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement