MAKASSAR - Tawuran antar kelompok mahasiswa di Universitas Negeri Makassar (UNM) kembali pecah. Dua kelompok mahasiswa itu saling serang menggunakan batu dan senjata tajam di area Kampus Parangtambung, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar, Kamis (21/11/2019).
Kapolsek Tamalate Kompol Arif Amiruddin mengatakan kedua kelompok mahasiswa yang terlibat tawuran yakni Fakultas Bahasa dan Sastra (FBS) melawan mahasiswa dari Fakultas Seni dan Desain (FSD).
"Ada dua orang mahasiswa dibawa ke rumah sakit karena terkena anak panah," kata Arif.
Baca juga: 2 Kelompok Mahasiswa UNM Kembali Bentrok, Polisi Sita Sejumlah Busur
Dua mahasiswa yang menjadi korban tersebut yakni Irsanuddin (21) mahasiswa FSD yang mengalami luka terkena busur di belakang telinga kiri serta Mahasiswa FSD, Ferdinand (21) terkena busur di bagian perut sebelah kiri.
Dikatakan Arif selain dua orang mahasiswa jadi korban, ada beberapa mahasiswa yang mengalami luka-luka di leher dan dipaha serta di kaki akibat lemparan batu dari kelompok Mahasiswa FBS yakni Muslim (19), Resky (23) dan Ilham (23).
Baca juga: 30 Pelajar Penyerang SMK Izzata dan Arjuna Ditangkap, 5 Orang Jadi Tersangka
Sementara dari Kelompok Mahasiswa FSD dua orang yaitu Ahmad (23) dan Rasuli (20).
"Jadi ada tujuh korban, dua terkena busur sebagian dirawat di RS Haji ada juga di RS Bhayangkara. Tapi tadi anggota bilang sudah ada dipulangkan juga," ungkap Arif.