JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah melantik tujuh staf khusus (stafsus) dari kalangan milenial. Partai Persatuan Pembangunan (PPP) mengapresiasi langkah Presiden Jokowi yang berani melibatkan anak muda dalam pemerintahannya.
“Ini merupakan sebuah keberanian dan kesempatan langka dari seorang kepala negara memberikan kepercayaan kepada anak-anak muda,” kata Wasekjen PPP Achmad Baidowi kepada wartawan, Jumat (22/11/2019).
Baca Juga: Angkie Yudistia, Penyandang Disabilitas yang Jadi Stafsus Jokowi
Pria yang biasa disapa Awiek ini berkata, tentu saja para stafsus milineal tersebut dipercaya Presiden bukan karena usia mudanya tapi juga karena kemampuan yang mumpuni sehingga bisa profesional dan proporsional dalam menjalankan tugas.