Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Pemerintah Bakal Giatkan Tracing Pasien Positif Covid-19

Fahreza Rizky , Jurnalis-Kamis, 12 Maret 2020 |21:17 WIB
Pemerintah Bakal Giatkan <i>Tracing</i> Pasien Positif Covid-19
Foto: Okezone.com
A
A
A

JAKARTA - Pemerintah RI menyiapkan lebih dari 10 ribu kit laboratorium dan 15 juta masker untuk menghadapi virus korona (Covid-19) yang kini sudah dinyatakan pandemi global oleh WHO.

"Kita siapkan lebih dari 10 ribu kit dan nanti akan kita tambah lagi. Dan dalam beberapa kesempatan dari BUMN dan BUMD kita miliki 15 juta masker, sudah disiapkan semua," kata Juru Bicara Penanganan Virus Korona, Achmad Yurianto di Kantor Presiden, Jakarta, Kamis (12/3/2020).

Yurianto menuturkan, hal yang lebih penting untuk menghadapi pandemi virus korona adalah mengendalikan laju penularannya. Oleh sebab itu, pemerintah akan lebih 'kencang' lagi melakukan contact tracing dari pasien yang positif Covid-19.

"Tracing harus lebih kencang lagi dan berusaha nyari kasus positif untuk diisolasi agar tidak jadi sumber sebaran baru. Ini akan kita giatkan lagi," tuturnya.

Yuri menambahkan, penetapan pandemi global untuk virus korona merupakan isyarat bahwa penyakit ini bisa menyerang siapa saja dan di negara manapun. Karakter penyakit ini belum diketahui detail karena ini jenis baru. Sudah lebih dari 114 negara yang masyarakatnya terinfeksi Covid-19.

"Semua harus mengantisipasinya, semua harus memberi respons," pungkasnya.

(Awaludin)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement